Hasil UN
[JAKARTA] Angka kelulusan siswa sekolah menengah pertama (SMP) dan sederajat yang mengikuti ujian nasional (UN) 2009 mencapai 94,82 persen. Angka kelulusan ini naik 2,06 persen dibandingkan tahun 2008 yang hanya mencapai 92,76 persen.
Hal itu disampaikan Ketua Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) Mungin Eddy Wibowo kepada SP di Jakarta, Sabtu (20/6) pagi. Angka kelulusan tersebut kata Mungin, sudah termasuk 18 sekolah yang mengikuti UN pengganti/ulang.
Disebutkan, hasil UN SMP ini kemungkinan besar baru bisa diumumkan semuanya Senin (22/6), meskipun sebagian sudah dilakukan Sabtu (20/6). Sebab, prosesnya, hasil UN itu dikirim BSNP ke provinsi, selanjutnya ke kabupaten/kota dan satuan pendidikan, sehingga daerah yang terpencil kemungkinan belum sampai Sabtu pagi ini.
Angka rata-rata siswa SMP 2009 ini kata Mungin, juga mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya. Buktinya, angka rata-rata 2009 ini mencapai 9 atau naik dibanding 2008 yang hanya 7,33.
Di SMPN 62 Jakarta di umum kan hari sabtu (20/6) melalui pos yang dikirim ke alamat siswa masing-masing. Di peroleh informasi yang dapat dipercaya kelulusan sekolah tersebut mencapai 100 %, ini berarti sama seperti kelulusan tahun 2008.
http://testinggris.com untuk latihan soal-soal Bahasa Inggris Online. Semoga bermanfaat.
BalasHapus